Memilih warna cat rumah

Memilih warna cat rumah sama halnya dengan menunangkan ekspresi, kepribadian kedalam sebuah warna cat rumah baik itu pada dinding, plafond, lantai dan bagian-bagian rumah lainya. penggunaan warna sendiri dapat menggunakan berbagai macam material seperti keramik, marmer, walpaper, cat dll, yang masing-masing bahan bangunan tersebut mempunyai berbagai macam pilihan warna yang dapat dipakai.

 

Tips memilih warna cat rumah

Sebelum memilih warna cat rumah akan lebih baik jika kita mengetahui apa sebenarnya makna dan arti setiap warna yang akan kita gunakan nantinya sehingga kita dapatkan pilihan warna yang tepat dalam kegiatan memilih warna cat rumah, apa sebenarnya arti masing-masing warna cat tersebut, uraian berikut ini mungkin dapat menggambarkannya:

 

warna cat rumah

Arti setiap warna dalam memilih warna cat rumah

Warna cat rumah merah

Warna merah melambangkan emosi yang agresif, kemauan yang kuat, kekuatan dan keinginan yang menggebu-gebu oleh karena itu warna merah sering digunakan untuk pasar atau toko agar konsumen tidak terlalu berpikir panjang untuk mengambil keutusan membeli.

Warna cat rumah putih

Warna putih menunjukan sebuah kerapihan, rapi , bersih dan sering juga berarti sebuah kesucian dan tingginya tingkat pemahaman supranatrural, warna putih sering digunakan pada masjid, sekolah, tempat kursus  dan dunia pendidikan lainya.

Warna cat rumah hitam

Warna hitam dapat berarti sesuatu yang penuh misteri, ketakutan dan juga dapat berarti luasnya ilmu pengetahuan, sering digunakan pada perguruan ilmu batin, kuburan maupun konsultan supranatural.

Warna cat rumah hijau

Warna hijau menunjukan suatu hal yang bersifat alami dan serba sehat, sering digunakan pada rumah sakit, rumah bidan dan bangunan lain yang ingin menonjolkan sisi kesehatan.

Warna cat rumah biru

Warna biru identik dengan ketenangan dan suatu kepercayaan yang tinggi, sering digunakan pada bangunan atau lambang perusahaan yang mengutamakan kepercayaan dalam melaksankan tugas dari konsumen.

Warna cat rumah kuning

Warna kuning dapat melambangkan eksresi kegembiraan, rasa optimis dan sesuatu yang bersifat spontan, dapat digunakan pada bangunan yang digunakan untuk perlombaan agar membuat semangat peserta lomba.

Warna cat rumah orange

Warna orange berarti romantis, jenaka dan selalu terlihat rapi.

Warna cat rumah ungu

Warna ungu menyimbolkan sebuah kemewahan dan keangkuhan.

Warna cat rumah abu-abu

Warna abu-abu berarti samar-samar karakternya dan cenderung netral tidak memihak.

Warna cat rumah coklat

Warna coklat dapat berarti pesimis dalam memandang kehidupan dan dapat juga berarti sebuah sifat yang merebut.

 

Demikian arti dari setiap warna yang dapat digunakan sebagai pendekatan dalam memilih warna cat rumah, untuk warna cat rumah lain artinya hampir mirip dengan warna yang mendekati diatas, selamat memilih warna cat rumah terbaik 🙂

Leave a Reply