Tips Desain Kamar Tidur untuk Anak Kembar

Anak kembar biasanya memiliki kecenderungan yang hampir sama. Mulai dari pemilihan pakaian, aksesori, hobi hingga kebiasaan. Kemiripan inilah yang membuat Anda harus cermat ketika memilihkan segala sesuatu untuk mereka. Termasuk ketika mendesain kamar tidurnya. Siapkan desain kamar tidur yang benar-benar mampu mengakomodasi kebutuhan mereka. Pastikan pula keduanya merasa nyaman ketika menjalankan aktifitas berdua di dalam kamar tersebut. Dan yang terpenting, hindari kesan mengistimewakan salah satu anak dibandingkan lainnya. Di sinilah Anda dituntut mencurahkan kreatifitas yang mampu mewujudkan semua itu.

kamar tidur anak kembar

Bagaimana, Anda merasa bingung menyiapkan desain kamar tidur untuk si kembar? Cobalah menyimak tips desain kamar tidur berikut ini.

Pertama, tak harus sama. Sebenarnya Anda bisa membiasakan si kembar untuk tidak selalu sama persis ketika mengenakan segala sesuatu. Sekalipun kembar identik, sebenarnya masih tetap ada perbedaan di antara mereka. Ada baiknya Anda mulai membiasakan si kembar untuk bisa saling berbagi dan tidak harus sama persis. Dengan cara ini mereka bisa tumbuh secara alami sesuai dengan kecenderungan dan karakter masing-masing. Termasuk ketika menyiapkan konsep desain kamar keduanya. Ada baiknya Anda memahami dengan cermat kebiasaan dan karakter masing-masing sehingga bisa memilihkan konsep kamar tidur yang cocok untuk keduanya.

Kedua, satu ruangan. Bila kamar tidur si kembar ada dalam satu ruangan, Anda harus bisa mengakomodasi semua kebutuhan mereka sehingga bisa dilakukan dalam satu ruangan. Meskipun berada dalam satu ruangan, pastikan masing-masing memiliki area privasi dalam kamar tersebut. Bila ukuran kamar tergolong luas, Anda bisa menyediakan dua tempat tidur terpisah. Namun jika kamar relatif sempit, Anda bisa menyiasatinya dengan menggunakan tempat tidur bersusun. Untuk furnitur pelengkap semisal lemari dan meja belajar, Anda bisa menerapkan konsep berpasangan. Namun bila ruangan tidak memungkinkan, Anda bisa mengajak mereka berbagi. Misalkan lemari, Anda bisa membagi bagian dalam lemari menjadi dua. Bisa dibagi kanan dan kiri bila bagian dalam lemari tersebut memiliki kesimetrisan kanan-kiri. Namun bila simetris atas bawah, Anda bisa membaginya menjadi dua juga. Satu bagian di atas dan satu bagian di bawah.

2 Comments

  1. Susan 29 April 2013
  2. mebel jepara 7 June 2017

Leave a Reply