Tips Membangun Rumah dengan Biaya Hemat

Tips membangun rumah dengan biaya hemat dapat diaplikasikan dalam perencanaan persiapan sampai kegiatan pelaksanaan bangun rumah, berbagai hal dapat dilakukan sebagai upaya dalam menghemat biaya bangun rumah ini. Apa Saja Yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Memulai Proyek? Berkeinginan membangun rumah namun bingung bagaimana cara memulai atau bahkan tidak tahu berapa total biaya yang dibutuhkan dalam membangun rumah adalah suatu hal normal bagi setiap orang yang ingin membangun rumah dengan konsep desain sendiri. Ada beberapa langkah yang semestinya kita perhatikan agar dapat menyelesaikan suatu proyek pembangunan rumah dengan persiapan yang tepat dan matang.

 

1. Diskusi Gaji Pekerja Bangunan

Pertama yang bisa anda lakukan adalah menghubungi para pekerja bangunan yang anda kenal. Pastikan mereka adalah orang yang memahami apa konsep rumah yang anda inginkan dan sanggup untuk menjadikan konsep blue print tersebut menjadi nyata. Diskusikan berapa jumlah biaya yang harus anda keluarkan untuk membayar mereka per hari atau per proyek dan target biaya yang akan dikeluarkan selama menjalankan proyek tersebut. Dengan diskusi ini, anda dapat memperoleh gambaran secara lengkap mengenai keseluruhan pembiayaan proyek bangunan yang dibutuhkan.

 

2. Hitung Perkiraan Biaya yang Dibutuhkan

Untuk menghitung total biaya yang diperlukan, anda bisa mengamati harga rumah baru yang memiliki ukuran, gaya dan kualitas yang sama dengan konsep rumah yang anda inginkan. Jika anda sudah menemukan harga pasaran rumah tersebut, kurangi dengan harga tanah yang laku saat ini. Hasil dari pengurangan tersebut bisa dibagi dengan luas rumah tersebut, hasil yang diperoleh bisa menjadi acuan biaya yang anda butuhkan saat ini.

 

3. Hati-Hati dengan Beberapa Faktor Penyebab Mahalnya Biaya

Diantara ruangan-ruangan dalam rumah, kamar mandi dan dapur yang paling menghabiskan banyak biaya. Oleh sebab itu, usahakan agar tetap konsisten dengan konsep yang telah dibuat agar harga tidak membengkak. Jika ingin membuat rumah berloteng, itu memang menyenangkan namun juga membuat dompet anda cepat kempes. Usahakan untuk menyiapkan budget yang lebih untuk mendapatkan konsep desain rumah sesuai dengan yang diinginkan.

 

Bagaimana Agar Biaya Pembangunan Rumah Bisa Dipangkas?

Bentuk rumah menentukan biaya. Desain rumah yang anda inginkan sebaiknya dibuat sebijak mungkin agar tidak melebihi budget yang disediakan. Desain rumah yang cenderung persegi atau tidak banyak lekuk-lekuk dan sudut cenderung menghabiskan biaya lebih sedikit. Oleh sebab itu, dengan budget terbatas ada baiknya mengurangi terlalu banyak lekukan dalam desain rumah.

 

Rumah dengan banyak sudut dan lekuk memang cenderung menghabiskan biaya yang lebih banyak sehigga ada baiknya dikurangi agar biaya pembangungan rumah bisa dipangkas dengan lebih efektif. Rumah dengan bentuk kubah adalah pilihan yang menarik sebab rumah jenis ini hanya membutuhkan material dengan jumlah yang lebih efisien dan hanya membutuhkan biaya yang tidak terlalu menyesakkan dada.

 

Selain itu, tanah bidang yang akan dibangun mempengaruhi biaya pembangunan. Jika tanah bidang yang akan dibangun itu sudah siap untuk dipasang pondasi, alias tidak perlu membabat pohon ataupun menghancurkan bangunan sebelumnya, ini akan membuat biaya semakin murah. Mengacu dari beberapa fakta tersebut, ini sangat penting untuk memperhatikan aspek-aspek kecil dalam pembangunan rumah.

2 Comments

  1. suyoto 5 May 2014
  2. suyoto 5 May 2014

Leave a Reply